2023 Malaysia Targetkan 15 Juta Wisman, Tawarkan Wisata Homestay

Acara “Malaysia Niche Product Update” yang digelarnya di Hotel Santika Premiere Dyandra Medan Selasa (20/12).(f-ist)

sentralberita | Medan ~ Dengan dibukanya border bagi wisatawan mancanegara serta relaksasi SOP ke Malaysia, Tourism Malaysia semakin gencar melakukan kegiatan-kegiatan promosi untuk menarik wisatawan berkunjung ke negeri jiran terutamanya dari Pulau Sumatera. 

Tahun depan sasaran 15 juta turis asing, diantaranya 10 juta dari Asia Tenggara, termasuk dari Indonesia. 

   

Tahun depan masih dalam tahap pemulihan. Kami tawarkan wisata homestay yang menyatu dengan alam,” kata Chan Hon Mun, Direktur Tourism Malaysia Medan pada acara “Malaysia Niche Product Update” yang digelarnya di Hotel Santika Premiere Dyandra Medan Selasa (20/12).

Baca Juga :  Sambut Nataru, Dishub Sumut Bersama BPTD Sosialisasikan Pembatasan Kendaraan Angkutan Barang

   

Tourism Malaysia Medan juga memberikan penghargaan kepada pelaku dan industri wisata, termasuk penerbangan daerah ini antara lain dari Asosiasi Perusahaan Perjalanan Wisata Indonesia (ASITA), Asosiasi Perusahaan Penjual Tiket Penerbangan (ASTINDO), Asosiasi Pelaku Pariwisata Indonesia (ASPPI) dan Asosiasi Muslim Penyelenggara Haji dan Umroh Indonesia (AMPHURI).

   

Kami tepat memberikan apresiasi kepada pelaku industri pariwisata. Yang patut apresiasi ada tiga yakni travel agent, penerbangan dan media,” tegasnya.(wie)

-->