Perwira Polres Baubau Terciduk di Hotel, Kader HMI: Desak Kapolda Sultra Proses Seadil-Adilnya

sentralberita|Sultra~Salah satu kader Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) cabang Baubau, Muhlis M, angkat bicara soal dugaan oknum perwira Polri terciduk di salah satu hotel Kota Kendari Sulawesi Tenggara (Sultra).
Sebelumnya, beredar kabar oknum perwira polisi di Kepolisian Resort (Polres) Baubau ditangkap di Kota Kendari, Provinsi Sultra.
Penangkapan oleh aparat Polda Sultra terhadap perwira Polres Baubau tersebut berlangsung disalah satu hotel berbintang.
Pasalnya kata dia, tindakan yang dilakukan oknum tersebut tidak mencerminkan jiwa Polri, sebagaimana sumpah dan janji seorang anggota Polri selaku pedoman hidup.
“Negeri kami subur makmur dan terus berkembang salah satunya didorong oleh kultur budaya yang mengikat norma disetiap jiwa masyarakat,” terang Atul sapaan. Rabu, (26/10/2022).
Hal ini, kata dia agar tidak berlarut-larut di wilayah hukum Polres Baubau dan terus menjadi konsumsi masyarakat khususnya di negeri eks kesultanan Buton.
Selain itu, Kader HMI yang baru saja pulang dari Intermediate Training (LK II) di Jawa Timur, pun merasa geram. Pasalnya, baru saja bangsa Indonesia di kagetkan dengan terungkapnya kasus mantan Kadiv Propam Polri, “nah ini malah dihebohkan lagi soal dugaan perselingkuhan oleh oknum anggota Perwira Polres Baubau,” keluhnya.
“tindakan oknum anggota Perwira telah menciderai marwah Kepolisian terkhusus wilayah Polres Baubau,”lanjutnya.
Ia juga meminta Kapolda Sulawesi Tenggara agar kasus ini tidak dibiarkan berlarut-larut, “segera tingkatkan pemeriksaan nya dari penyelidikan ke penyidikan, hingga persoalan ini terang benderang” ujar dia yang juga seorang Mahasiswa Hukum Unidayan Baubau.
Kami sangat sayangkan jika tindakan oknum anggota Polres Baubau terbukti terbukti bersalah, “Tentu kami tidak butuh anggota Polri yang tidak meneladani pedoman nya,” tandasnya.(SB/Suadi)