Lampu Penerangan Makam Orang Tua Bupati Langkat Gelap Gulita
Dony Syahputra selaku mantan ketua KNPI Gebang di pemakaman Desa Paluh Manis.(f-ist)
sentralberita I Gebang ~ Pemakaman umum muslim yang terletak dijalan lintas Sumatera, persisnya di dusun I Martoba, Desa Paluh Manis, Kecamatan Gebang, Langkat, kondisinya saat ini gelap gulita, seperti tidak terurus.
Beberapa masyarakat sekitar yang ditemui awak media Sabtu ( 21/5/2022) mengatakan kalau kondisi penerangan pemakaman muslim desa Paluh Manis saat ini gelap gulita ” gelap bang, seram, satu bola lampu pun tidak ada yang menyala ” ucap warga sekitar.
Masih menurut warga tersebut, padahal di lokasi makam ini terdapat makam orang tua kandung serta abang kandung bapak Bupati Langkat H.Syah Affandin SH.
Pemakaman umum yang menampung 3 warga masyarakat yaitu masyarakat Desa Paluh Manis, Pekan Gebang dan Desa Pasar Rawa selayaknya mendapat perhatian serius dari Pemerintah Desa atau Kecamatan, ucap warga itu lagi
Sementara itu, mantan Ketua KNPI Gebang Dony Syahputra yang berada dilokasi pemakaman, Sabtu (21/5/22) menitip kan pesan kepada senior nya Safaruddin selaku ketua KNPI Gebang agar dapat mempertanyakan mengapa lampu penerangan pemakaman tersebut gelap gulita, “tolong sampai kan pada mereka ketua, apa bila dalam tempo seminggu ini mereka tidak mampu untuk mengganti bola lampu yang putus ” kabarin saya, akan saya ganti dengan yang bagus, ucap Dony. (SB-DS)