Isi Kegiatan di Bulan Ramadhan, SMP Negeri 5 Air Putih Gelar Lomba Keagamaan
Kepala SMPN 5 Air Putih saat ditemui diruangannya (SB/F~Wan)
sntralberita I Batu Bara ~ Pada Bulan Ramadhan tahun ini, awal mula masuk sekolah di Kab. Batu Bara sejak tanggal 11 s.d 23 April 2022. Sesuai intruksi Dinas Pendidikan Kab. Batu Bara, sekolah dari TK, SD dan SMP masuk sekolah dengan pembelajaran keagamaan, Sabtu (16/04/2022)
Merespon intruksi tersebut, seluruh sekolah melakukan kegiatan keagamaan baik yang muslim maupun non muslim, tak terkecuali di SMP Negeri 5 Air Putih.
Selain kegiatan pembelajaran yang bersifat religius, untuk yang Islam seperti belajar sholat, mengaji, hafalan ayat, doa dll, sedangkan Kristiani lagu rohani, doa, pujian dll, pihak sekolah juga akan menggelar program perlombaan keagamaan.
Perlombaan dengan berbagai jenis lomba, lomba untuk muslim dan non muslim, perlombaan diperuntukan untuk siswa SD yang ada disekitaran SMPN 5 Air Putih, sedangkan siswa SMPN5 Air Putih sebagai panitia.
Lomba dijadwalkan diselenggarakan pada tanggal 20 April 2022 untuk perlombaan agama Islam dan 22 April 22 untuk Kristiani. Jenis yang diperlombakan sebagai berikut :
Islam
- Lomba Adzan
- Lomba Hafalan Ayat Pendek
- Lomba Pidato
Kristiani - Menghias Telur
- Lagu Rohani
- Cerdas Cermat Agama
Diadakannya perlombaan ini bertujuan untuk mengasah kemampuan anak anak di jenjang SD, menjalin silaturahmi antara pihak SMP dan SD yang ada disekitar sekolah, sekaligus untuk memperkenal SMP kepada siswa siswi SD agar kedepan bisa melanjut ke SMPN 5 Air Putih.
Dalam pernyataannya Kepala SMP Negeri 5 Air Putih Dina Surbakti, S.Pd mengatakan bahwa perlombaan ini digelar untuk menjalin silaturahmi pihak sekolah dengan SD tetangga. ” Perlombaan yang kami gelar ini untuk menjalin silaturahmi pak, antara pihak SMP kami dengan SD sekitar, untuk mengasah kemampuan anak anak SD, serta untuk mengenalkan SMP kami kepada siswa/i SD, ya mudah mudahan mereka bisa lanjut ke SMP kami.” Ujar Dina Surbakti.
(Sb/Wan)