Wisata Air Panas Sidebu-Debu: Sebuah Motivasi bagi Wisata Air Panas Sipirok Tapanuli Selatan

anugerah alam Gunung Sibayak memberi manfaat dengan adanya air panas . (SB/F-Dok)

sentralberita| Tapsel~Melihat anugerah alam Gunung Sibayak memberi manfaat dengan adanya air panas dan membandingkan air panas Sipirok yang belum memberi dampak ekonomi yang besar serta kehadiran UMKM di sekitar daerah wisata. Potensi wisata air panas harus didorong agar membawa manfaat besar bagi masyarakat Sipirok.

Perlu mencontoh mindset pengusaha Karo dan cara mengelola wisata air panas tanpa pungli suasana nyaman, bersih dan ramah. Kita berharap putra daerah di perantauan Sipirok ikut memberi solusi. Kawasan pegunungan Sibual-buali merindukan sentuhan Pemkab Tapsel lewat BUMD. Sipirok Nauli Banua Nasonang harus membawa perubahan positif bagi warganya.

Jauhnya perkantoran dan suasana kebatinan masyarakat akan kehadiran pembangunan hanya sekitar perkantoran belum disambut antusias oleh warga Sipirok. Hasil-hasil alam Sipirok, pengelolaan pertanian kopi dll pariwisata air panas, begitu juga UMKM di Alunalun Sipirok masih perlu kerjasama dengan Dinas Pariwisata mendongkrak potensi yang ada termasuk Simago-mago menuju Desa Sadar Wisata.

Baca Juga :   Polairud Polres Sibolga Gencarkan Patroli Keselamatan di Objek Wisata

Hasilhasil alam seperti kayu dari Sipirok yang dikelola pengusaha kayu & kehadiran PLTA belum meningkatkan ekonomi warga Sipirok. Budaya kearifan lokal seakan terancam oleh kehadiran investasi. Perlu kajian strategis pola pembangunan berkelanjutan di bumi dalihan na tolu..Mari awasi pembangunan di Tapsel termasuk kawasan hutan lindung dan register. Tanah untuk anak cucu kita…horas, demikikian dismpaikan Suheri Harahap sebagai putra daerah.(SB/01)

-->