Milad ke-71, ACT Bersama Bupati Tape3l salurkan Program Wakaf Modal Usaha Mikro Indonesia
Aksi Cepat Tanggap (ACT) turut berbahagia dalam merayakan acara HUT Tapsel ke-71.(f-ist)
sentralberita | Sipirok ~ Pemerintah Kabupaten Tapanuli Selatan Peringati Hari Jadi kabupaten Tapanuli Selatan yang ke-71. Acara yang berlangsung di lapangan utama perkantoran pemerintah daerah berjalan dengan khidmat.
Dalam kesempatan yang sakral ini, Aksi Cepat Tanggap (ACT) turut berbahagia dalam merayakan acara HUT Tapsel ke-71.
Bersama Bupati Tapanuli Selatan, H. Dolly Putra P. Pasaribu S.PT, MM. beserta unsur forkopimda dan ACT secara simbolis menyerahkan bantuan Wakaf Modal Usaha Mikro Indonesia (WM-UMI) kepada masyarakat Kabupaten Tapanuli Selatan yang terdampak covid 19.
“Alhamdulillah, bersama Bapak Bupati Tapsel H. Dolly Pasaribu kita menyerahkan bantuan WM-UMI kepada 50 penerima (Ukm) dari masyarakat Tapanuli Selatan,” ujar Rinaldi Tambunan, Kepala Cabang ACT Padang Sidempuan.
Juga menambahkan, bahwa program WM-UMI yang sedang berjalan ini akan menargetkan setidaknya 300 pelaku usaha mikro di Tapanuli Selatan dan sekitarnya.
“Harapan kita lebih dari 300, oleh karena itu kita tetap mengharapkan dukungan dari semua pihak,” tambah Rinaldi.
Dalam momen HUT TAPSEL ke-71 ini, bersama Pemerintah Kabupaten Tapanuli Selatan dan seluruh elemen, akan berkomitmen untuk menghadirkan program-program kemanusiaan untuk kemaslahatan umat di Tapanuli Selatan dan sekitarnya. (01/red)