Gegara Gas Meledak, 7 Rumah Musnah di Karo

Warga panik berusaha menyelamatkan diri saat kebakaran hebat melanda di Kampung Dalam, Karo. (F-km)

sentralberita | Karo ~  Kebakaran hebat terjadi di Kelurahan Kampung Dalam, Kecamatan Kabanjahe, Kabupaten Karo. Akibatnya, 7 rumah warga hangus terbakar, Senin (8/11/2021) siang.

Belum diketahui apa penyebab pasti kebakaran tersebut. Namun dugaan sementara, api berasal dari kompor gas yang meledak. Sebab, sebelum terjadi kebakaran, warga sempat mendengar suara ledakan keras dari salah satu rumah yang terbakar. 

Informasi dihimpun, tujuh rumah yang terbakar diketahui dihuni keluarga, Dorman Rumasodi (45); Bahtiar Sitanggang (45); Rotua boru Sitanggang (71); Roi Hutagaol (34); Pertahanen Ginting (45); Mamak Taman beru Surbakti (82) dan Herman Wilman Sitanggang (54).

Baca Juga :  SJI Digelar PWI Sumut Sukses, HT Erry Nuradi Nilai Program Luar Biasa

Cerita warga, awalnya terdengar ledakan dari dapur rumah Dorman, disusul dengan kobaran api dan kepulan asap hitam. Banyaknya benda yang mudah terbakar menjadi penyebab api dengan cepat membesar dan merembet ke rumah-rumah di sampingnya. 

“Api diduga berasal akibat ledakan kompor gas,”kata warga sekitar. 

Api baru berhasil dipadamkan setelah petugas pemadam kebakaran dikerahkan ke lokasi.(km)

-->