5 Maling Sikat Dua Ton Kentang Food Estate Program Jokowi di Humbahas
sentralberita | Humbahas ~ Lima kawanan maling menggasak dua ton kentang hasil tanaman Food Estate yang ada di Kabupaten Humbang Hasundutan (humbahas).
Food Estate ini merupakan program Presiden RI Joko Widodo dalam upaya meningkatkan hasil pertanian di Sumatera Utara.
Kasubag Humas Polres Humbahas, Iptu Lolo Bako mengatakan, dua ton kentang itu dikemas ke dalam 75 goni plastik.
“Kelima tersangka diamankan dari lokasi terpisah,” kata Lolo, Jumat (24/9/2021).
Lolo mengatakan, adapun kelima tersangka yakni TS (19), MS (22), JLS (27), LLG (27) dan MBS (26).
Kelimanya berstatus sebagai pelajar dan mahasiswa.
“Kasus pencurian ini dilaporkan oleh Ashmad Solihin, pengawas PT Indofood Fortuna Makmur,” kata Lolo.
Dari laporan Ashmad, pencurian ini dilakukan kelima tersangka pada awal September 2021 kemarin.
Kelimanya masuk ke gudang tempat penyimpanan PT Indofood Fortuna Makmur di Desa Siria-ria, Kecamatan Pollung, Kabupaten Humbahas.
Usai mencuri dua ton kentang tersebut, para pelaku menjual hasil curiannya ke Pasar Doloksanggul.
Hasil penjualan barang curian kemudian dibagi rata oleh para pelaku.
TS mendapat bagian sebesar Rp 2.000.000, MS Rp 2.700.000, JLS 2.600.000, MBS Rp 1.000.000, dan LLG Rp 2.600.000.
“Pasal yang dipersangkakan kepada kelima tersangka yakni Pasal 363 ayat (3e), ayat (4e) dari KUHPidana diancam penjara 9 tahun,” kata Lolo.(tc)