Alamak…., Ada Bocah di T.Balai Doyan Minum Bensin

sentralberita | T.balai ~ Seorang anak AR, 11, warga Kec Datukbandar, Kota Tanjungbalai memiliki kebiasaan suka menghirup uap dan meminum bahan bakar jenis bensin.

Kebiasaan ini dapat membahayakan kesehatan bocah itu baik jangka pendek maupun panjang.

TNI AL Lanal TBA melalui Bahaninpotmar, Serma Happy Lumban Gaol mengetahui hal ini langsung bergerak cepat jemput bola menemui anak tersebut dan membawa ke Balai Pengobatan Lanal TBA menggunakan ambulans Lanal.

Ka Balai Pengobatan Lanal TBA, Letda Laut (K) drg Karunia pun memeriksa kesehatan AR dan memberikan layanan pengobatan.

Dikutip Kamis (24/9), Danlanal TBA Letkol Laut (P) Robinson Hendrik Etwiory SE mengatakan kebiasaan minum bensin oleh AR semakin mengkhawatirkan, meski dilarang orang tuanya, bocah ini tetap melakukan kebiasaan anehnya secara sembunyi saat orang tuanya lengah.

Baca Juga :  Lepas Gowes Bhayangkara Merdeka, Pj Gubernur Sumut Agus Fatoni Ajak Pesepeda Sukseskan PON XXI

Hasil pemeriksaan papar Danlanal, AR mengalami perut kembung, diare, mual mual, nafas tidak teratur, mengeluh sakit dikarenakan tiga hari lalu meminum bensin lagi, sedangkan bibir memar diduga bekas pemukulan.

Selain pengobatan, AR juga diberikan vitamin dan edukasi terkait cara merubah tingkah laku menyimpangnya. Sebenarnya ucap Danlanal, AR butuh perhatian khusus oleh spesialis seperti Psikiater atau Psikolog untuk menyembuhkan kecanduannya.

Sementara, orang tua AR mengaku khawatir melihat kebiasaan anaknya meminum dan menghirup BBM jenis bensin. Dirinya meminta kepada siapapun agar bisa mengobati anaknya supaya dapat merubah kebiasannya.

“Terimakasih kepada Lanal TBA yang telah peduli kepada anak saya, hanya Tuhan yang dapat membalas semuanya”, kata orang tua AR. (wi)

Baca Juga :  Raih Prestasi di Kejurnas LBB, Pj Gubernur Fatoni Apresiasi Tim Paskibra MAPN 4 Medan Binaan Perwosi Sumut
-->