Pangdam I/BB Beserta PJU Qurban

sentralberita|Medan ~ Menyambut Hari Raya Idul Adha 1442 H/2021 M, Pangdam I/Bukit Barisan, Mayjen TNI Hassanudin, SIP, MM, bersama sejumlah Pejabat Utama (PJU) melaksanakan Qurban sembilan sapi dan enam kambing yang penyembelihannya dilakukan di area Masjid At Taqwa Makodam I/BB, Selasa (20/7/2021).

Acara diawali dengan penyerahan hewan kurban secara simbolis oleh Pangdam I/BB kepada Panitia Qurban Kodam I/BB, Kabintaldam I/BB Kolonel Inf. Igit Donolego.

Pangdam menyampaikan Selamat Idul Adha 1442 Hijriah kepada keluarga besar Kodam I/BB dan umat Islam di manapun berada.

“Saya berharap daging hewan Qurban ini bisa membantu meringankan beban warga yang kurang mampu dalam merayakan Idul Adha tahun ini,” ucap Pangdam.

Baca Juga :  Kloter 11 Diberangkatkan ke Tanah Suci, Kakanwil Kemenagsu H. Ahmad Qosbi Harapkan Tidak Ada Lagi yang Membawa Dosa Pulang

Pelaksanaan Qurban dilakukan usai Pangdam dan para pejabat Kodam I/BB menunaikan shalat Idul Adha di kediaman masing-masing mengikuti aturan PPKM Darurat.

“Di mulai dari penerimaan hewan Qurban, pelaksanaan pemotongan maupun distribusi daging semua menyesuaikan protokol kesehatan hindari kerumunan, jaga jarak dan pakai masker,” pungkas Pangdam I/BB.(SB/01)

-->