Jelang Hut Bhayangkara ke-75, Polres Batu Bara Layanani SIM Gratis ke Warga yang Lahir 1 Juli

sentralberita I Batu Bara ~ Menyambut Hari Bhayangkara ke-75, Polres Batubara akan memberikan pelayanan khususnya perpanjangan SIM A dan SIM C secara gratis bagi masyarakat yang lahir pada tanggal 1 Juli.
Hal ini dikatakan Kasat Lantas Polres Batu Bara AKP Eridal Fitra SH MH kepada media,Selasa (29/6/2021)
Dijelaskan KasatLantas, pelayanan khususnya perpanjangan SIM A dan SIM C secara gratis dalam rangka mendukung datangnya hari bhayangkara yang ke-75, pada tanggal 1 Juli nanti dengan bekerjasama oleh pihak Bank Rakyat Indonesia (BRI),
“Ini suatu penghargaan dan wujud rasa syukur serta kepedulian Polri khususnya Polres Batu Bara terhadap masyarakat yang lahir di hari Bhayangkara tepatnya tanggal 1 Juli” ujarnya Kasat
Syarat dan ketentuan bagi pemohon yakni
- surat keterangan sehat
- Tidak berlaku untuk pemohon SIM baru
- Berlaku bagi 75 orang pendaftar pertama
Selanjutnya pelaksanaan dimulai Kamis 24 Juni s/d 1Juli 2021, jam dimulai pukul 09.00wib s/d 14.00.
“ayooo, bagi masyarakat yang lahir pada tanggal tersebut segera mendaftar diri dengan membawak syarat yang sudah ditentukan,”Gratis Looo”.(SB/ru)