Kapolsek Lima Puluh Ingatkan Pedagang Hargai Orang Berpuasa

sentralberita|Batu Bara ~ Bulan Suci Ramadhan disituasi Pandemi Covid-19 Kita terus Ingatkan kepada para pedagang taat protokol, selain itu hargai orang yang sedang berpuasa maka dagangannya saat disiang hari harus ditutup dengan kain agar tidak nampak kali didepan umum

Hal ini disampaikan Kapolsek Lima Puluh AKP Rusdi SH MM kepada sejumlah pedagang saat gelar operasi yustisi,Rabu (22/4/2021) di Kecamatan Lima Puluh

Adapun terkait dalam Operasi Yustisi langsung Kapolsek Lima Puluh AKP Rusdi, Waka Polsek Iptu AM. Sitorus dan Aipda R. Hutagaol SH beserta Sat Pol PP

Kapolsek berikan himbau agar para pedagang membuat berupa kain / bahan lain untuk menghalangi agar warung dagangannya tidak nampak kali didepan umum saat dibulan suci Ramadhan ini.

Baca Juga :  Wamentan Sudaryono Targetkan 97.000 Hekatre Perluasan Areal Tanam Padi di Sumut

“Untuk menghormati orang yang sedang melaksanakan Ibadah puasa,”

Dan tidak pernah bosan penghimbau agar tetap memakai masker dan tetap mematuhi Prokes untuk menghindari penyebaran virus Covid-19. (SB/ru)

-->