Sajian Buka Puasa “All Round The World” di Hotel GranDhika Setiabudi Medan
sentralberita | Medan ~ Bulan Ramadhan bukan hanya momen untuk meningkatkan ibadah, tetapi juga saatnya silaturahmi berkumpul dengan keluarga, teman, dan kolega melalui buka puasa bersama.
Tidak sedikit orang memanfaatkan waktu berbuka puasa untuk berwisata kuliner mencicipi hidangan berbuka puasa.
Hotel GranDhika Setiabudi Medan salah satu hotel yang dikelola Hotel GranDhika Indonesia di bawah naungan PT Adhi Commuter Properti mempersembahkan sajian buffet untuk buka puasa dengan tema “All Round The World”.
Sederet hidangan terbaik disiapkan, mulai hidangan nusantara dan dilengkapi dengan sajian menu Ramadhan khas Timur Tengah mulai dari Dubai Tabauleh Salad, Beef Carving, Mini Burger Arabic, Kebab, Mie Hun Kare Malay, Kurma, aneka macam pudding, cake, bubur dan jajanan pasar dapat dinikmati sepuasnya oleh para tamu.
Tidak hanya itu saja, hotel berbintang 4 di kota Medan ini juga menghadirkan stall yang dilengkapi dengan live cooking setiap harinya.
“Kami ingin memberikan pengalaman berbuka puasa yang menarik untuk tamu dengan sajian dan resep kuliner inovatif di paket Iftar Ramadhan ini,” ungkap Untung Wijaya selaku Executive Chef Hotel GranDhika Setiabudi Medan, Minggu (11/4/2021).
Promo Iftar Ramadhan ini tersedia mulai 15 April – 11 Mei 2021 setiap harinya mulai pukul 17.30 Wib hingga 20.30 Wib dibandrol seharga nomal Rp125 ribu per orang. Bagi tamu yang melakukan pemesanan sebelum 18 April 2021 akan mendapatkan harga spesial seharga Rp100 per orang.
Sedangkan bagi para tamu yang melakukan perjalanan bisnis maupun liburan selama bulan Ramadhan, ada paket akomodasi mulai Rp688 ribu net untuk satu malam menginap di kamar superior termasuk sahur/ sarapan, takjil dan buka puasa untuk 2 orang.
Senada hal di atas, Humas Grandhika Setia Budi Medan, Jessica Rismauli kepada Central juga mengatakan, bagi para tamu atau perusahaan yang memiliki agenda kegiatan atau meeting ataupun berbuka bersama, dengan minimum pemesanan 30 orang sudah mendapatkan ustadz tauyiah tanpa tambahan biaya dan penggunaan ruang meeting beserta fasilitasnya.
Selama promo Iftar Ramadhan berlangsung, pihak Hotel GranDhika Setiabudi Medan berkomitmen untuk tetap konsisten menjalankan protokol kesehatan dengan menerapkan kapasitas tempat duduk tamu 50% dari kapasitas ruangan termasuk memberi jarak antar kursi.
“Penerapan protokol kesehatan juga menjadi concern kami agar tamu bisa menikmati sajian berbuka puasa dengan aman,” tandas Jessica. (Putra)