MU Menang Berkat Gol Bunuh Diri, 1-0 Gilas West Ham
sentralberita | London ~ Klub Manchester United (MU) kembali ke posisi dua di klasemen Liga Inggris berkat kemenangan tipis 1-0 atas West Ham di Stadion Old Trafford, Minggu (14/3/2021) malam WIB.
Kemenangan yang tercipta karena gol bunuh diri pemain the HammersCraig Dwason tersebut, membawa Setan Merah terpaut 14 poin dari pemimpin klasemen Manchester City.
Para pemain MU tampil dominan dan seharusnya sudah unggul sejak babak pertama. Kembalinya Marcus Rashford menambah kekuatan di lini depan Setan Merah.
Serangan kubu tuan rumah sempat mengancam lawan, namun sayangnya tendangan Mason Greenwood masih bisa diantisipasi kiper Lukasz Fabianski.
West Ham memainkan strategi untuk membuat frustrasi kubu tuan rumah. Namun itu justru membuat mereka kehilangan daya menggedor ke kubu pertahanan MU. Terus diserang akhirnya membuat pasukan David Moyes melakukan kesalahan.
Sebuah serangan di menit ke-53 dari sayap kiri yang dilakukan Bruno Fernandes tanpa sengaja menyentuh Dawson dan bola masuk ke gawang sendiri.
Ketinggalan 0-1, Moyes merespons dengan melakukan dua kali pergantian pemain untuk menambah daya serang. Namun usahanya gagal, Bahkan MU nyaris menambah gol melalui serangan Greenwood.
Hasil ini membuat MU kembali ke posisi dua dengan 57 poin, setelah beberapa jam sempat diambil alih oleh Leicster City yang menang telak 5-0 atas Sheffield United. The Foxes kembali ke posisi tiga dengan 56 poin.
Kekalahan membuat West Ham tetap bertahan di posisi lima dengan 48 poin, tiga poin di belakang Chelsea (51) di posisi empat.
MU kini akan terfokus pada dua agenda, menghadapi AC Milan pada pertandingan leg kedua babak 16 besar Liga Europa Kamis depan, dan menghadapi Leicester di babak perempat final Piala FA pada akhir pekan.
West Ham akan berusaha meraih empat besar untuk mengamankan zona Liga Champions, saat menghadapi Arsenal pada akhir pekan nanti. (bs)