Anak Berusia 4 Tahun Tewas, Orangtua Kritis

sentralberita| Medan~Sadis! Seorang anak kecil berusia 4 tahun tewas mengenaskan, sementara kedua orangtuanya dalam kondisi kritis.

Kasus pembunuhan ini terjadi di Pakkat, Humbang Hasundutan (Humbahas), Sumatera Utara, Minggu (1/3/2020).

Korban bocah yakni Doni Torihoran (4) ditemukan tewas dengan kondisi menggenaskan. Sedangkan kedua orangtuanya kritis.

Kasatreskrim Polres Humbahas AKP JH Tarigan mengatakan, lokasi penemuan mayat dan dua korban kritis di perladangan Sitalahap, Desa Peudungdung, Pakat, Sabtu 29 Februari lalu oleh masyarakat setempat.

Dari olah TKP, bocah ditemukan tewas sangat menggenaskan sedangkan kedua orang tua yakni Louiker Tarihoran (42) dan Sinta boru Lase (35), petani warga Dusun Peadungdung mengalami luka berat atau kritis.

Baca Juga :  Polisi Tangkap 4 Begal Yang beraksi di 9 Lokasi, 2 Pelaku Ditembak

“Untuk hasilnya belum diketahui dan kita masih melakukan penyelidikan dengan memeriksa sejumlah saksi,” kata kasatreskrim.

Ia menjelaskan, polisi sudah memasang police line di TKP dan mengamankan barang bukti serta mengevakuasi korban.

“Untuk detilnya, anggota masih bekerja di lapangan,” jelas Kasatreskrim.(SB/01)

-->