Jaipongan Siap Goyang PSBD Asahan

H.Heri Purnama,SH Ketua Paguyuban Warge Sunda Kab.Asahan bersama sekretaris Taufik Rahman, SP,MM

sentralberita|Kisaran~Tari Jaipongan dan lagu-lagu Pop Sunda siap menggoyang warga Asahan di Pagelaran Pekan Seni Budaya Daerah (PSBD) Kabupaten Asahan ke 4 yang akan digelar Etnis Sunda bertempat lapangan Graha Terminal Madya Kisaran,Senin (2/12/2019) mendatang.

Hal itu ditegaskan Ketua Paguban Warge Sunda Kabupaten Asahan H.Heri Purnama,SH kepada sentralberita-.com saat ditemui di Kisaran Sabtu (30/11/2019) siang.

Masih menurut pria yang sering di panggil dengan sebutan Mas Pur ini selain tari jaipongan dan lagu-lagu Pop Sunda,etnis yang dipimpinnya tersebut juga akan menampilkan beberapa tarian lainnya seperti Tari Merak,Kacapi Suling,Pencak Silat serta beberapa kesenian lainnya.

“Jauh-jauh hari sebelum pagelaran PSBD ini berlangsung kami telah mempersiapkan berbagai kesenian ini sehingga konsep Semalam bersama Etnis Sunda akan benar -benar dapat menghibur warga Asahan khususnya kota Kota Kisaran.”ujar Mas Pur.

Baca Juga :  Pj Gubernur Sumut Fatoni Latih Tim Humas Tingkatkan Kapasitas Kehumasan dan Publikasi

Untuk memeriahkan kegiatan tersebut,selaku ketua Etnis Sunda dirinya menghimbau kepada seluruh warga Sunda yang berada di wilayah Sumatera Utara khususnya Kabupaten Asahan agar dapat menghadiri kegiatan semalam bersama Etnis Sunda dan begitu juga dengan masyarakat Asahan lainnya.

Sebagai informasi,kegiatan Pekan Seni Budaya Daerah (PSBD) ke 4 Kabupaten Asahan Tahun 2019 yang dibuka secara resmi oleh Gubernur Sumatera Utara Edy Rahmayadi akan berlangsung dari tanggal 21 Nopember 2019 hingga 06 Desember 2019 dan akan menampilkan berbagai kesenian dari 14 Etnis yang ada di Kabupaten Asahan.(SB/ZA).

-->