Baru Setahun Berusia, Atlit DSIL Club Raih 4 Besar Kejuaran Nasional Sepatu Roda

sentralberita|Medan~Baru setahun umur Deli Serdang Inline Skate Namun sdh mampu mencapai posisi 4 Besar pada Kejuaraan Nasional Sepatu Roda yang dilaksanakan di kota Pariaman-Sumatera Barat mulai tanggal 4 – 6 Oktober 2019.

Kejuaraan Nasional Sepatu Roda ini diikuti oleh 18 club sepatu roda yang ada di Indonesia dgn jumlah peserta sebanyak 428 peserta di Buka oleh Walikota Pariaman.


Pada Kejuaraan tersebut, Deli Serdang Inline Skate menurunkan 13 Atlet yang terdiri dari 2 Atlet kategori speed Kelompok Umur B, 4 Atlet kategori Standart Kelompok Umun B dan 7 Atlet kategori Pemula. Dalam kejuaran Nasional tersebut Deli Serdang Inline Skate berhasil meraih 3 Perunggu di Kategori speed Kelompok Umur B, 2 Emas/1Perak/1Perunggu di Kategori standart Kelompok Umur B dan 6 Emas/2Perak/1Perunggu di Kategori Pemula.

Baca Juga :  8 Provinsi Siap Bertarung di Cabor Drum Band PON

“Yasir Gumanti selaku Pelatih Menyampaikan bahwa Hasil yang dicapai oleh atlet asuhannya sudah cukup baik mengingatkan Club kita baru berjalan 1 tahun dan ini merupakan even pertama yang diikuti di luar daerah Sumatera Utara dan Umur Atlet kita masih sangat muda yaitu 6 – 10 Tahun.

Dan kita berharap di bulan Nopember kita juga bisa ikut di kejuaraan SIAK – Riau dan Capaian ini kami persembahkan buat Bupati Deli Serdang dan KONI Deli Serdang yg memberikan Suppot, karena kita Baru satu satu nya Club yg ada di Kab. Deli Serdang – Sumatera Utara.”, ujar ujarnya. (SB/01)

-->