Ma’ruf Amin Terus Latihan Debat Ketiga

sentralberita|Medan~Ma’ruf mengaku sudah beberapa kali melakukan latihan terkait tema debat seputar kesehatan, ketenagakerjaan, sosial dan budaya pada debat ketiga 17 Maret mendatang.

“Ya kita sudah siap saja. Yaa sudah beberapa kali (latihan), saya lupa itung,” kata Ma’ruf di Istora Senayan, Jakarta, Minggu (24/2).

Dia mengatakan, semua isu sudah dipelajari. Dan seluruh pernyataan pun, kata dia, sudah diantisipasi.

“Semua isu yang kita monitor semua. Kita antisipasi semua. Kan kita enggak akan tahu yang mana yang akan muncul. Karena itu semua isu, apa yang kira-kira berkembang baik di kalangan masyarakat. Isu yang didapatkan cawapres 02 itu semua kita antisipasi,” kata Ma’ruf.

Di tempat yang sama, Ketua Tim Kampanye Nasional (TKN) Erick Thohir mengatakan, format debat pun tidak berubah. Dia menilai, Ma’ruf Amin sudah berpengalaman.(SB/m.c)

Baca Juga :  Fraksi PAN Minta Adanya Upaya Sistematis dan Tegas Hadapi Maraknya Peredaran Narkotika di Kota Medan

Tinggalkan Balasan

-->