Debat Kedua Capres, Pendukung Jokowi dan Prabowo Perang Yel-Yel

sentralberita|Jakarta~Massa dari pasangan calon presiden nomor urut 01 dan 02 memenuhi pintu masuk VVIP dan VIP Hotel Sultan, Jakarta. Alhasil, petugas keamanan melakukan pengusiran melalui pengeras suara.
Lokasi yang seharusnya steril dari massa dan diutamakan bagi tamu undangan, penuh oleh pendukung kedua kubu. Kedua kubu saling bersorak dan menyanyikan yel-yel.
“Bapak ibu kami mohon bagi yang tidak punya undangan dilarang berada di sini. Di sini khusus tamu VVIP dan VIP,” ujar petugas melalui pengeras suara di lokasi, Minggu (17/2).
“Bapak ibu juga kami mohon di sini dilarang melakukan yel-yel,” sambungnya.
Sementara itu, suasana menjadi riuh saat salah seorang pendukung nomor urut 01 mengajak rekan-rekannya meninggalkan lokasi.
“Bagi pendukung paslon 01, kita ikuti perintah Pak Polisi, kita tinggalkan tempat ini,” kata pendukung Jokowi-Ma’ruf.
“Huuu….,” seru pendukung 02. (SB/mc)