40 Personel Kodim 0201/BS Dapat Kenaikan Pangkat

Sentralberita| Medan~Sebanyak 40 personel di jajaran Kodim 0201/BS menerima kenaikan pangkat. Dandim 0201/BS Kolonel Inf Bambang Herqutanto mengingatkan kenaikan pangkat ini harus disyukuri karena melewati seleksi yang ketat.
Upacara kenaikan pangkat digelar di halaman Makodim 0201/BS, Jln Pengadilan, Medan, Kamis (5/4).
“Kenaikan pangkat bukan lagi merupakan hadiah seperti dulu. Sekarang ini kenaikan pangkat haris melewati tahapan seleksi yang ketat dan harus terpenuhi,” ungkap Dandim.
Sambungnya, kenaikan pangkat ini tentunya tak terlepas dari doa dan dukungan keluarga. Dengan kenaikan pangkat ini, lanjut Dandim, tentunya tanggung jawab pekerjaan menjadi semakin lebih besar.
Adapun kenaikan pangkat itu dari Pelda ke Peltu sebanyak lima orang yakni Peltu Yeddi Sumaryono, Peltu Herman, Peltu Abdul Bais, Peltu Sugito dan Peltu Imam Sugiyanto.
Dari Serma ke Pelda sebanyak tujuh orang antara lain Pelda Sugiman, Pelda Bambang Heryono, Pelda Wagiran, Pelda Triswanto, Pelda Posma Sitompul, Pelda Hisar Sidabutar dan Pelda Suryono.
Kemudian dari Serka ke Serma sebanyak sembilan orang yakni Serma Mawardi, Serma Yudha Pratidina, Serma Sofyan Nasution, Serma Hasan Basri, Serma Iwan Wibowo, Serma Rusmiadi, Serma Leonardus Sirait, Serma Doran Sinaga dan Serma Sudiyono.
Lalu dari Sertu ke Serka sebanyak empat orang yaitu Serka Tri Warsono, Serka Zulhendri Hasibuan, Serka Imam A. Dirgantara dan Serka Januar Redolan.
Selanjutnya dari Serda ke Sertu sebanyak 11 orang adalah Sertu Suhada Damanik, Sertu Tarmizi, Sertu Ketut Suara Atmaja, Sertu Teringet Sembiring, Sertu Budi Priyanto, Sertu Budi Wibowo, Sertu Hady Usman, Sertu Rokhmad, Sertu Lukmanul Hakim, Sertu Suratno dan Sertu Rantosa Bangun.
Lalu dari Kopka ke Serda yakni Serda Sutarto, dari Kopda ke Koptu yakni Koptu Bambang Sutoyo, dan Koptu Rahmansyah serta dari Praka ke Kopda yakni Kopda Febri Erizal. (SB/AR)
Baca Juga :  Sertijab Kabag Ops, Kapolres Tanjung Balai Kepada Pejabat Baru Kinerja Harus Lebih Baik

Tinggalkan Balasan

-->