Pengakuan La Nyalla Soal Mahar Politik Ratusan Miliar, Polri Diminta Tindak Lanjuti

Sentralberita| Jakarta~ Koordinator Perludem, Titi Anggraeni, menyarankan Polri untuk menindaklanjuti kesaksian La Nyalla Mattalitti soal permintaan uang ratusan miliar dari Partai Gerindra. Dengan begitu, dapat membuktikan komitmen Polri memberantas politik uang. Apalagi Polri bersama KPK telah membentuk satuan tugas (satgas) anti politik uang.

“Saya kira momentum La Nyalla ini harus digunakan Kapolri untuk membuktikan komitmennya memberantas politik uang termasuk di dalamnya mahar politik,” kata Titi dalam diskusi di Warung Daun, Cikini, Jakarta, Sabtu (13/1).

Titi menilai permintaan uang dari partai politik kepada seseorang agar mendapatkan dukungan sebagai kepala daerah tidak bisa dianggap hal wajar dan biasa.

“Jadi permintaan kepada calon, untuk meminta sekian uang dengan alasan pembiayaan saksi, menggerakkan mesin partai, pengadaan alat dan bahan kampanye, operasional tim kampanye, dan lain-lain tidak boleh dianggap sebagai sesuatu yang biasa dan wajar-wajar saja,” tegasnya.

Baca Juga :  RM Margono Djojohadikusumo Diusulkan Jadi Pahlawan Nasional, Dudung Abdurachman: Kontribusinya Luar Biasa untuk Bangsa

Sebab, jika calon kepala daerah diminta uang agar mendapatkan dukungan, maka mereka akan berupaya mengembalikan modal politik yang dikeluarkan ketika terpilih.(SB/mc)

Tinggalkan Balasan

-->