Siaran Langsung Piala Dunia 2018, 300 Ribu Pelanggan Bisa Nikmati
Sentralberita| Jakarta~ Direktur Utama Transvision Hengkie Liwanto menjelaskan, seluruh siaran langsung Piala Dunia 2018 bisa dinikmati oleh 300 ribu pelanggan setia Transvision dalam format Full HD.
“Tak hanya kami hadirkan dalam format Full HD, tapi juga gratis alias tanpa dikenakan biaya tambahan untuk 300 ribu pelanggan setia kami,” kata Hengkie kepada detikINET, Jumat (15/12/2017).
Total, ada 64 pertandingan yang akan disiarkan langsung oleh TransVision. Namun bagi yang ketinggalan nonton, pelanggan bisa menonton ulang (re-run) siarannya di kanal khusus.
“Semua pertandingan kami siarkan langsung. Tapi kalau ketinggalan bisa nonton ulang, atau re-run full match. Kami menyediakan kanal khusus untuk menayangkan re-run siarannya,” lanjut Hengkie.
Piala Dunia 2018 sendiri akan dilangsungkan di Rusia mulai 14 Juni hinggal 15 Juli tahun depan. Partai pembuka akan digelar pada 14 Juni, antara Rusia dengan Arab Saudi.
Pengumuman keberhasilan Transmedia mendapatkan hak siar Piala Dunia 2018 disampaikan langsung oleh Chairman dan Founder Transmedia, Chairul Tanjung, pada puncak acara HUT Transmedia ke-16, Jumat (15/12/2017).(SB/dtc)