Gembiranya Saksikan Kirab dan dapat Suvenir

Sentralberita|Sejak pukul 08.30 WIB, Minggu (26/11/2017), Yani beserta suaminya, Handoko dan kedua anaknya Ghiffray (7) dan Labbaik (11) sudah tiba di lokasi kirab, Jalan Gagak Hitam/Ringroad, Medan.

Saat kirab berlangsung, Yani terus memanggil Gibran yang duduk di kereta kuda. Gibran duduk di kereta nomor urut empat bersama Selvi Ananda dan Jan Ethes.

“Dapat 3 (suvenir), dari Mas Gibran. Tadi manggil Mas Gibran, dikasih suvenir, suvenirnya lalu dikasih petugas yang jaga di situ,” kata Yani.

Suvenir itu yakni topi berwarna merah dan hitam bertuliskan ‘Terima Kasih Bobby & Kahiyang’. Banyak warga yang rebutan suvenir itu.

“Duh, senang banget. Padahal dari jauh datang,” kata warga Jalan Medan-Binjai, Kecamatan Sunggal, Kabupaten Deli Serdang ini.

Baca Juga :  Niki Mawarni Wujudkan Mimpi di Dream Project, Penyanyi Asal Kota Medan yang Dipilih Rekaman di Jepang

Ia dan keluarganya sengaja datang ke Medan untuk melihat kirab. Yani mengaku sangat senang.

“Memang pengen lihat ini, lihat Presiden dan pengantin. Luar biasa, senang, hebat,” tukasnya.(SB/01)

Tinggalkan Balasan

-->