UNPRI Beri Beasiswa Anak Yatim Panti Asuhan dan Keluarga Kurang Mampu

Sentralberita| Mdan~Pembina Yayasan Perguruan Tinggi Prima Indonesia Dr dr I Nyoman Ehrich Lister MKes AIFM didampingi Ketua BPH Universitas Prima Indonesia (UNPRI) Dr Tommy Leonard SH MKn menyerahkan, SK beasiswa kepada anak-anak yatim dari Panti Asuhan dan keluarga kurang mampu se-Kota Medan.
Menurut Dr dr I Nyoman, beasiswa yang diberikan ini merupakan wujud kepedulian dan perhatian khusus, dari Yayasan Perguruan Tinggi Prima Indonesia.
“UNPRI memberikan apresiasi sebagai wujud nyatanya, dengan memberikan beasiswa pendidikan kepada anak-anak Panti Asuhan dan anak-anak kurang mampu se-Kota Medan setiap tahunnya,”kata dr Nyoman kepada wartawan, Minggu (15/10).
Penyerahan beasiswa itu dihadiri juga Rektor UNPRI Dr Chrismis Novalinda Ginting MKes, Wakil Rektor I Unpri Seno Aji S.Pd MEng Prac , Wakil Rektor II Dr Ermi Girsang SKM MKes, para dekan dan wakil dekan, para orang tua mahasiswa, para pengurus Panti Asuhan se-Kota Medan dan Ketua Panitia Drs H Hilman Haidir MPd.
Tokoh pendidikan Sumut ini juga mengharapkan, kepada mahasiswa yang mendapatkan beasiswa, harus sungguh-sungguh melaksanakan perkuliahan dan kegiatan non akademik lainnya.
Kepada anak-anak yang mendapatkan beasiswa, kata Dr Nyoman harus mampu menjadi contoh bagi mahasiswa lainnya, baik dalam peningkatan kualitas perkuliahan maupun dalam keaktian kegiatan kemahasiswaan lainnya.
“Manfaatkanlah kesempatan beasiswa ini dengan sebaik-baiknya, jangan sia-siakan. Inilah kesempatan emas untuk mengubah nasib di masa yang akan datang. Perubahan nasib itu tidak akan terjadi, kalau kita sendiri tidak berusaha keras untuk mengubahnya,”ungkap pria yang dikenal dermawan ini lagi.
Dr Nyoman berpesan kepada anak-anak penerima beasiswa, agar rajin beroibadah dan patuh serta taat pada perintah orang tua. Kemudian, jangan pernah terlibat kenakalan remaja dan terlibat Narkoba.
Ditegaskan Dr Nyoman lagi, anak-anak penerima beasiswa ini harus yakin untuk berhasil dan mampu meraih cita-citanya.(SB/husni l/ rel)