Jelang Pelantikan Anies-Sandi, Syukuran Malam Ini di Kediaman Prabowo, Sejumlah Tokoh Titipi Amanah
Sentralberita|Jakarta~Anies dan Sandiaga akan dilantik oleh Presiden Joko Widodo di Istana Negara, Senin (16/10/2017) pukul 16.00 WIB. Sebelum dilantik, akan ada prosesi kirab di Istana. Selanjutnya, Anies-Sandi akan ke Balai Kota untuk acara serah terima jabatan.
Terkait pelantikan tersebut, Gubernur dan wakil gubernur DKI Jakarta terpilih, Anies Baswedan-Sandiaga Uno datang ke kediaman Ketua Umum Gerindra Prabowo Subianto malam ini. Keduanya menghadiri gelaran syukuran dan doa jelang pelantikan besok.
Selain itu, dalam acara yang digelar di kediaman Prabowo di Jalan Kertanegara, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Anies-Sandi juga dititipi amanah oleh sejumlah tokoh yang hadir. Mereka yang datang diantaranya Presiden PKS Sohibul Iman, Ketua DPP PKS Mardani Ali Sera, Sekjen Partai Amanat Nasional (PAN) Eddy Soeparno dan tokoh lainnya.
“Malam ini ada pertemuan tadi pimpinan PAN, Gerindra, PKS. Agendanya lebih ke silaturahmi. Lalu tersampaikan mereka harapan-harapan yang juga sebenarnya pesan harapan yang sering disampaikan tadi disampaikan. 15 Oktober malam ini kita melewati sebuah fase perjuangan. Besok mulai fase baru karena itu tadi malam selametan, doa, dipimpin oleh Hidayat Nur Wahid, dan kemudian Bismillah besok mulai tugas baru,” kata Anies di lokasi, Minggu (15/10/2017).
Anies mengatakan, Prabowo dan sejumlah tokoh yang hadir berpesan kepada dirinya dan Sandiaga agar dapat menjalankan amanah untuk memimpin Jakarta dengan baik.
“Pesan-pesannya jaga amanah. Kepada semuanya hadir semua pimpinan DPR dari PKS dan Gerindra dan intinya kita jaga amanah dengan baik,” kata Anies. (SB/dtc)