PSMS Keok 1-3, PSPS Dipuncak Klasemen Sementara
Sentralberita| Medan~Tim PSMS Keasyikan menyerang, akhirnya tim PSPS mengakhiri pertandigan dengan kemenenangan 3-1. Dengan hasil tersebut, PSPS berhasil merebut pucuk klasemen sementara dari PSMS dengan 22 poin dari 11 laga. Sementara PSMS Medan turun satu tingkat dengan 20 poin dari 11 laga.
PSMS Medan unggul sementara 1-0 kontra PSPS Riau dalam lanjutan Liga 2 di Stadion Teladan, Rabu (23/8/2017).
Keunggulan tim Ayam Kinantan diciptakan wingernya M Zulfikar menit ke-27.
Pemain bertubuh mungil itu berhasil menciptakan gol setelah meneriman umpan cantik dari Dimas Drajad.
Berdiri di depan gawang tanpa pengawalan, Zulfikar langsung menyambar bola sehingga sepakannya merobek gawang Gianluca. Skor berubah menjadi 1-0 untuk tim Ayam Kinantan.
Sebelumnya sejak peluit ditiupkan PSPS justru lebih dulu tampil ngotot dan mencoba mendominasi permainan.Bahkan gawang PSMS sempat mendapat ancaman dari kaki Ichksan.Beruntung saja sepakan kerasnya mengenai mistar gawang.
Setelah unggul 1-0 pada babak pertama, PSMS Medan mengubah strategi dengan menarik keluar Willyando dan diganti Frets Butuan.
Pasukan Ayam Kinantan langsung melakukan serang dari sisi kanan melalui Zulfikar. Namun dia dihentikan secara paksa oleh bek PSPS, Muhammad Aliah Al Fuad, yang berbuah kartu kuning.
Setelah itu, kedua tim kembali memperagakan jual beli serangan. Alhasil, PSPS Pekanbaru berhasil menyamakan kedudukan menjadi 1-1 pada menit ke-60.
Gol penyeimbang PSPS dicetak oleh Victor Pae melalui tendangan bebas dari pojok kiri yang menghujam gawang Abdul Rohim.
Tidak ingin kecolongan lagi, PSMS mulai bermain dengan ritme tinggi namun selalu gagal mencetak gol.
Memasuki menit ke-68, memanfaatkan serangan balik, striker andalan PSPS, Herman Dzumafo, melakukan aksi soloran dengan melewati sejumlah pemain bertahan PSMS dan memperdaya Abdul Rohim dengan sepakan pelan ke pojok kanan. Skor berbalik untuk keunggulan tim tamu 2-1 , hingga ahir pertandingan PSMS tertinggal 1-3.(SB/husni l)