Pemkab Asahan Gelar Silaturahmi Dengan Veteran
Sentralberita – Asahan | Pemeritah Kabupaten Asahan gelar silaturahmi dengan legiun veteran dan pejuang 45 serta warakawuri dalam rangka menyambut HUT RI Ke 72 Tahun 2017, kegiatan yang dihadiri oleh Wakil Bupati Asahan H Surya Bsc, Selasa (15/8) kemarin di Aula Melati Kantor Bupati Asahan Jalan Sudirman Kisaran.
Sebagai generasi penerus bangsa, tugas kita adalah mengisi kemerdekaan dan menjunjungi tinggi nilai – nilai perjuangan para pejuang yang merebut kemerdekaan dari tangan penjajah, ” sikap berani dan rela berkorban serta pantang menyerah perlu kita warisi untuk mengisi kemerdekaan “, ujar H Surya Bsc saat menyampaikan kata sambutan di hadapan undangan yang hadir.
Sementara Bungaran Tua Pasaribu ketua Legiun Veteran Kabupaten Asahan saat dijumpai Sentralberita.com mengatakan, sebagai pejuang kemerdekaan dirinya tidak perna melupakan pahit getirnya dalam memperjuangkan dan mempertahankan kemerdekaan RI hingga saat ini, tegas Bungaran Tua dengan nada semangat.
Semangat nasionalisme harus tetap dikobarkan di tengah – tengah kemajuan jaman, ” perlu dikobarkan kembali rasa nasionalisme yang saat ini sudah mulai memudar akibat derasnya pengaruh teknologi sebab bisa mengancam disintegrasi bangsa “, ungkapnya.(SB/susilawadi)