Deliserdang Kini Sentral Penghasil Kerajinan Tangan

Sentralberita| Kabupaten Deli Serdang salah satu sentral penghasil sejumlah kerajinan tangan (Hady Craf) yang memiliki pangsa pasar terbaik dalam peningkatan ekonomi, budaya bahkan peningkatan pariwisata.

Terbukti, Kerajinan tangan melalui pemanfaatan sisa serabut kelapa dan ijuk, kini menjadi komoditi yang diperhitungkan, dipasar lokal maupun internasional, karena dijadikan berbagai karya seni lukisan, pernak-pernik.

Dengan kerajinan tersebut menjadi miniatur khas daerah, karena terlihat indah dan memiliki nilai seni yang tinggi.

“Kita tetap mendampingi para pengrajin yang ada 22 Kecamatan. Apalagi hasil kerajinan tangan menarik simpati para wisatawan lokal maupun mancanegara,” ungkap Kadis Pariwisata Kab. Deli Serdang Faisal Arif Nasution, ketika menerima kunjungan kerja Pengurus Besar Aliansi Media Cyber Indonesia ( PB AMCI), Kamis (27/7/2017) di gedung Tradisional Craf kawasan Kuala Namo.

Baca Juga :   UPTD PS Anak dan Balita Medan  Terima Bantuan dari Ikatan Wanita Bank 

Menurut Faisal hasil karya seni kerajinan tangan, memang banyak memberi perubahan dalam perkembangan daerah. Bahkan meningkatnya nilai Pariwisata, juga dipengaruhi kreatifitas para seniman Handy Craf..

Bahkan menurutnya banyak potensi di kalangan masyarakat Deli Serdang, yang mampu memberi nilai tambah dalam berbagai sektor, khususnya pariwisata.

“Kita memiliki tanggung jawab, dalam mendukung dan mengembangan produk dan hasil karya seni pengrajin. Pemasaran dan penguatan jaringan adalah kuncinya,” ungkap Faisal

Sementara itu kunjungan kerja perdana PB AMCI dinas Pariwisata Deli Serdang, dipimpin langsung Ketua Umum PB AMCI Devi Marlin, SH. Menurutnya kreativitas dan hasil karya pengrajin, harus mendapat dukungan dari berbagai pihak, terutama sejumlah media dalam hal promosi.

Baca Juga :  Pemprovsu Dukung Kerja Sama Indonesia - Belanda di Kawasan Danau Toba

“Untuk membantu peningkatan nilai jual dan promosi, pariwisata Kabupaten Deli Serdang, PB AMCI siap mendukung sejumlah program,” ungkap Devi Marlin didampingi Sekretaris Umum PB AMCI Dedy Armaya S.Sos, Dewan Pengawas Amrizal, SH, Kepala Divisi Diklat dam Litbang PB AMCI Mazulheri, S (SB/husni l)

Tinggalkan Balasan

-->