Hore..!!! Pemkab Asahan Cairkan ‘ 29 M ‘ Gaji Ke 13

emerintah Kabupaten Asahan kembali mencairkan gaji ke 13 bagi seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkungan Pemkab. Asahan, jumlah uang yang dicairkan mencapai Rp.29.973.096.506 dipotong pajak.
Hal itu dikatakan Plt Kadis Kominfo Rahmat Hidayat Siregar MSi, Rabu (5/7) saat dikonfirmasi Sentralberita.com, hari ini telah dicairkan gaji ke 13 untuk seluruh ASN di lingkungan Pemda.Asahan yang besarnya mencapai Rp.29.973.096.506 dipotong pajak sebesar Rp.24.648.306 sehingga pencairan bersih mencapai Rp.29.948.448.200, bebernya.
Lanjut Rahmat Hidayat Siregar, pencairan gaji ke 13 sedianya sudah bisa dibayarkan mulai tanggal 3 Juli lalu, namun pencairan itu tergantung kecepatan Satuan Kerja (Satker) masing – masing mengajukan pembayaran, ” di Asahan pencairan pada hari ini ” tegasnya.
Pantauan dilapangan, pembayaran gaji ke 13 sudah diterima oleh guru – guru dilingkungan Dinas Pendidikan, ” bersyukur gaji ke 13 dibayarkan sebab sehabis lebaran uang sudah ludes dan uang ini akan dipergunakan untuk keperluan anak sekolah “, ujar Aminah salah seorang guru SDN saat dijumpai.(SB/susilawadi)