Dinkes Asahan Input Data Calon Haji 2017
Sentralberita – Asahan | Pemerintah Kabupaten Asahan melalui Dinas Kesehatan mulai menginput data calon haji 2017, cara ini dilakukan untuk memantau kondisi kesehatan jemaah yang memiliki resiko tinggi.
Hal itu disampaikan dr Aris Yudhariansyah MM Kepala Dinas Kabupaten Asahan melalui Kabid P2P Syafrin Sanjaya Hutahaean, Rabu (14/6) di ruang kerjanya, saat ini pihaknya sudah mulai menginput data calon jemaah haji untuk pemberangkatan tahun 2017, kata Syafrin Sanjaya.
Data status kesehatan calon haji sangat dibutuhkan guna mengetahui informasi sejak dini potensi penyakit yang diidap calon jemaah tersebut. Data itu kami masukkan kedalam sistem komputerisasi haji terpadu (Siskohat) bidang kesehatan, ungkapnya.
Masih menurut Syafrin, hingga hari ini pihaknya telah menginput data calon haji lebih dari 200 orang, ” input data berdasarkan buku kesehatan yang sebelumnya telah dilakukan pemeriksaan awal di masing – masing Puskesmas tempat asal calon haji dan nantinya calon haji akan diperiksa kembali di tingkat Kabupaten Asahan.(SB/susilawadi)