Petugas PPKB Bergerak ke Pelosok Desa

Sentralberita| Labura~Dalam menjalankan program kerjanya, Kepala Dinas Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (PPKB) Kabupaten Labuhanbatu Utara (Labura) Sumatera Utara bergerak cepat dengan istilah jemput bola ke masyarakat sampai pelosok desa.
Hal tersebut diungkapkan, Kadis PPKB Labura, Plt.Muhammad Suib saat berbincang-bincang dengan awak media diruang kerjanya, Kamis (12/1/2017).
Diterangkannya, Dinas Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana inikan terhitung masih baru, jadi kita upayakan bekerja maksimal. Makanya seluruh jajaran pada dinas yang saya pimpin saya pantau kinerjanya.
Harapannya, agar dapat mensukseskan program Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana di Kabupaten Labura. Kedepannya Dinas kita akan coba kerjasama pada beberapa pihak yaitu, Kepala Desa agar mau membantu program ini melalui anggaran dana desa serta pihak perusahaan perkebunan agar memberikan bantuan Corporate Socisl Responsibility (CSR).
Sebab anggaran pada dinas ini masih minim. Saya pesankan pada seluruh anggota saya agar tetap kompak dan semangat dalam bekerja, baik dilapangan untuk mensosialisasikan dan menyalurkan alat kontrasepsi pada masyarakat.
Secara rutin, saya berikan pengarahan dan motivasi pada bawahan saya agar mampu mengajak masyarakat mengikuti program KB mandiri untuk mencegah terjadinya ledakan penduduk.
Disetiap Kecamatan sudah ada Unit Pelayanan Teknis (UPT) yaitu balai tempat masyarakat agar dapat konseling pada petugas serta meminta dipasang alat kontrasepsi. Serta di setiap desa dan dusun juga ada petugas yang siap membantu masyarakat.
Inilah salah satu pekerjaan mulia, jika program ini gagal maka dampak yang terjadi yaitu, maka secara dratis penduduk akan terus bertambah. Otomatis pengangguran juga pasti bertambah serta himpitan ekonomi akan menjurus pada tindak kejahatan.
Jika program Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana ini berhasil dan dapat terlaksana pada masyarakat maka dapat tercipta keluarga bahagia dan sejahtera. Dan itu adalah kebersihan bersama dan keberhasilan Kabupaten Labuhanbatu Utara. (SB/Wandi)