Salurkan Pakat Zakat Untuk 3.500 Warga Kurang Mampu
Medan, (Sentralberita)- Wali Kota Medan, Drs HT Dzulmi Eldin S MSi menyalurkan zakat Pemko Medan kepada 3.500 warga kurang mampu yang berkumim di Kecamatan Medan Belawan, Medan Labuhan dan Medan Marelan, Sabtu (25/6). Penyaluran zakat ini dilakukan dalam ranga untuk membantu meringankan warga kurang mampu dalam menjalani ibadah puasa sekaligus menaymbut Hari Raya Idul Fitri 1437 H.
Zakat itu disalurkan dalam bentuk paket, masing-masing paket berisi 5 kg beras, 2 kg gula pasir dan 2 kg minyak goring ditambah uang sebesar Rp.100.000. Untuk Kecamatan Medan Belawan, zakat yang disalurkan sebanyak 1.000 paket, Medan Labuhan 1.500 paket dan Medan Marelan juga 1.000 paket.
Di Kecamatan Medan Belawan, penyaluran zakat dilakukan di halaman Kantor Camat Medan Belawan. Penyaluran zakat dilakukan Wali Kota sekitar pukul 08.00 WIB, warga yang menerima zakat umumnya berusia lanjut. Mereka terlihat terharu menerima zakat dari orang nomor satu di Pemko Medan tersebut. Selain mendapat beras, gula pasir dan minyak goring, mereka juga mendapatkan uang.
Saat menyalurkan zakat di Kecamatan Medan Belawan, Wali Kota turut didampingi Asisten Umuim, Ikhwan Habibi Daulay, Asisten Kesejahteraaan Masyarakat, Musadat Nasution, Kadispenda Kota Medan, H M Husni, Kadis Tata Ruang dan Tata Bangunan (TRTB), Syampurno Pohan, Kabag Agama dan Pendidikan, Ilyas Halim, Camat Medan Deli Ferry Suheri.(SB/01/H)