Keberadaan Majlis Taklim di Era Globalisasi
Medan, (Sentralberita )- Keberadaan Majelis Ta’lim dalam era globalisasi sangat penting dan salah satu benteng terpenting dalam menangkal dampak negative dari globalisasi itu sendiri, selain itu juga berfungsi sebagai membina dan mengembangkan agama Islam, taman rekreasi rohani, ajang silaturahmi, sarana dialog berkesinambungan antara antara ulama, umaroh dan umat serta sebagai media penyampaian gagasan dan ajaran Islam yang bermanfaat bagi pembangunan umat.
Hal ini dikatakan Walikota Medan diwakili Sekda Ir Syaiful Bahri saat menghadiri acara sholat Tasbih yang digelar Badan Kontak Majelis Ta’lim (BKMT) Kota Medan, Selasa (21/6) di Masjid Raya Al Mashun Medan, hadir Ketua BKMY Sumut Dra Hj Rosmawati Harahap, Ketua Al Hidayah Kota Medan Hj Nurhamidah. Sholat Tasbih ini juga di rangkai dengan khataman Al Qur’an dan tausiyah oleh Al Ustadz H Muhammad Yunus Rasyid SH.
Dikatakan, majelis taklim juga menjadi organisasi perpanjangan tangan pemerintah dalam membina umat muslim dalam mencintai Al Qur’an serta membudayakn mengaji, diharapkan BKMT Kota Medan ikut menggalakkan program-program pemerintah Kota Medan bidang ke Islaman, seperti safari Subuh, safari Magrib mengaji, safarai Jumat dan bidang ke Islaman lainnya, menjadi salah satu motor penggerak pembinaan masyarakat.
“ Majelis taklim juga dapat dibina menjadi penyuluh agama kepada masyarakat, karena sebagaian anggota majelis taklim adalah ibu-ibu yang sangat dekat dengan generasi muda yang diharapkan akan mampu menjadi agen-agen perubahan dan pembinaan generasi muda sehingga lebih memiliki arah dan sesuai dengan koridor agama Islam mampu mengamalkan Al Qur’an dengan baik serta menjadi khalifah diatas bumi yana amanah, “ ujar Syaiful.
Ketua BKMT Kota Medan Nyonya Hj Aminah Yunus Rasyid mengatakan, BKMT adalah badan kontak mejelis taklim yang sudah berdiri sejak 35 tahun, organisasi kaum ibu ini merupakan kumpulan dari majelis taklim yang ada, BKMT punya program selain sholat Tasbih yang digelar setiap tahun, pengajian rutin bulanan juga program pendidikan, bina organisasi, HAM dan Hukum serta perlindungan terhadap anak dan perempuan. (SB/01/D)