Polda Sumut akan Limpahkan Laporan Terhadap Ratna Sarumpaet ke Mabes Polri

Sentralberita|Medan~Kepolisian daerah Sumatera Utara akan melakukan penyelidikan lebih lanjut terhadap laporan yang ditujukan kepada Ratna Sarumpaet dengan dugaan pengelapan dana donasi bagi korban tenggelam KM  Sinar Bangun di perairan Danau Toba Samosir yang digunakan untuk biaya operasi plastiknya.

Polda Sumut nantinya akan mengirimkan hasil penyidikan ke Polda Metro Jaya dan Mabes Polri untuk membantu melengkapi pemeriksaan terhadap tersangka pembuat berita hoax tersebut.

Hal ini dikatakan Kapolda Sumut Irjen Pol Agus Andrianto, agar menyerahkan sepenuhnya pada penyidik direktorat reserse kriminal umum Polda Sumut maupun Polda Metro Jaya terhadap penyelidikan tersangka Ratna Sarumpaet yang diduga mengelapkan dana donasi km Sinar Bangun dan penggunaan rekening yang sama untuk pembayaran operasi plastik di rumah sakit Vina Estetika Jakarta.

Baca Juga :  Dinas Kominfo Gelar Forum Perangkat Daerah, Sukseskan Program Strategis Provinsi Sumut Berkah

“Nantinya jika ada yang melapor, Polda Sumut akan mengirimkan berkas tersebut ke Jakarta untuk melengkapi penyidikan lanjutan terhadap Ratna Sarumpaet dan saat ini Polda Sumut sudah berkoordinasi kepada Mabes Polri terhadap penyidikan kasus”ujarnya, Selasa (9/10/2018).

Hingga saat ini, Polda Sumatera Utara telah menerima satu laporan dugaan pengelapan dana donasi korban tenggelam km Sinar Bangun di Danau Toba oleh Aliansi Sumut Bersatu dan nantinya laporan tersebut akan diteruskan ke Polda Metro Jaya dan Mabes Polri.(SB/AR).

 

Tinggalkan Balasan

-->