Ribuan Rumah di 5 Kecamatan Kota Tebing Tinggi Terendam Banjir

sentral berita | Tebing tinggi~Akibat tingginya curah hujan beberapa hari ini, membuat dua sungai yang ada di kota Tebingtinggi mengamuk, akibatnya senin pagi (16/12) sekitar pukul 05;00 Wib, ribuan rumah warga di 5 kecamatan kota Tebingtinggi terendam banjir,dan sejumlah ruas jalan umum juga ikut terendam.
Tingginya debit air membuat dua sungai meluap, yaitu,Sungai Padang dan Sungai Bhailang,sehingga luapan air sungai merendam ribuan rumah warga di 5 Kecamatan.
Kecamatan yang terendam banjir yakni,Kecamatan Rambutan, Kecamatan Tebingtinggi Kota, Kecamatan Padang Hilir, Kecamatan Bajenis dan Kecamatan Padang Hulu.

Dari pantauan wartawan dilokasi, banjir terparah berada di Kelurahan Badak Bejuang dan Kelurahan Sri padang,yang mana ketinggian air di lokasi mencapai lebih kurang 1 meter atau setinggi lutut orang dewasa.
Untuk mengantisifasi datangnya banjir susulan,beberapa warga sudah mulai mengungsi dan ada juga warga yang masi tetap bertahan di tempat tinggalnya untuk menjaga harta bendanya.
Menurut keterangan salah seorang warga Hapsah,kepeada wartawan mengatakan,dirinya bersama keluarganya mau mengungsi karena rumah mereka sejak pagi tadi sudah terendam banjir,bahkan banjir ini sudah menjadi langganan setiap tahunnya.ucap Hapsah.
Bahkan di sejumlah ruas jalan umum,tepatnya di jalan Suprapto dan Jalan Jendral Sudirman juga ikut terendam banjir,sehingga warga yang melintas di area genangan air harus exstra hati-hati saat melintas.
Atas kejadian ini warga yang rumahnya terendam banjir,sangat menyesalkan terhadap Dinas Penanggulangan Bencana Daerah Kota Tebingtinggi,yang terlalu lambat untuk turun mematau kelokasi kejadian.( SB /imran)