Diduga Bermasalah, Puluhan Tenaga Kontrak dan Pejabat Dinkes Asahan Diperiksa Inspektur


Ruslan PPID Inspektorat Asahan

Sentralberita|Kisaran~Pasca unjuk rasa yang dilakukan Tenaga Kerja Sukarela (TKS) ke kantor Bupati Asahan beberapa waktu yang lalu,puluhan tenaga kontrak serta pejabat teras Dinas Kesehatan di periksa pihak Inspektur setempat.

Informasi yang diterima Kru Sentralberita. com menyebutkan,pemeriksaan terhadap Pejabat teras Dinas Kesehatan Kabupaten Asahan serta puluhan tenaga kontrak yang baru direkrut tersebut terkait adanya keberatan dari Tenaga Kerja Sukarela (TKS) terhadap proses perekrutan yang tidak transparan serta adanya dugaan praktek KKN.

Inspektur Kabupaten Asahan Zulkarnaen Nasution,SH yang dikonfirmasi melalui Pejabat Pengelola Informasi Daerah (PPID),Ruslan via hubungan Celluler membenarkan pemeriksaan tersebut.

Menurutnya pemeriksaan yang dilakukan terhadap Pejabat teras Dinas Kesehatan Kabupaten Asahan serta puluhan Tenaga Kontrak yang baru direkrut setelah ada perintah dari Bupati.

“Benar pihak kami ada memeriksa beberapa pejabat terkait serta puluhan tenaga kontrak yang baru direkrut,pemeriksaannya sudah selesai dan saat ini sedang dalam pemberkasan.”terang Ruslan.

Saat disinggung apakah dari hasil pemeriksaan tersebut ada ditemukan kecurangan ataupun praktek KKN,dirinya menghindar.”kita tunggu aja hasil pemberkasannya ya “ujarnya sambil menutup teleponnya.

Sekedar mengingatkan,pada pemberitaab sebelumnya puluhan Tenaga Kerja Sukarela (TKS) yang bekerja di di beberapa Puskesmas bersama PPNI Asahan melakukan unjuk rasa ke Kantor Bupati Asahan untuk menuntut dan mempertanyakan prihal perekrutan tenaga kontrak yang dilakukan pihak Dinas Kesehatan yang tidak secara transparan.

Dalam kesempatan itu didepan pengunjuk rasa Sekdakab Asahan Taupik ZA S.Sos mengatakan kalau perekrutan tenaga kontrak yang dilakukan oleh Dinas Kesehatan tanpa sepengetahuan Bupati dan berjanji akan segera memerintahkan pihak Inspektur untuk melakukan pemeriksaan.(SB/ZA).

3 thoughts on “Diduga Bermasalah, Puluhan Tenaga Kontrak dan Pejabat Dinkes Asahan Diperiksa Inspektur

  • November 8, 2023 pada 2:22 pm
    Permalink

    190220 412422Directories such given that the Yellow Websites require not list them, so unlisted numbers strength sometimes be alive a lot more harm than financial assistance. 337935

  • November 22, 2023 pada 6:03 am
    Permalink

    791049 103008This constantly amazes me exactly how weblog owners for example yourself can locate the time and also the commitment to keep on composing wonderful blog posts. Your site isexcellent and 1 of my own ought to read blogs. I basically want to thank you. 674540

  • Maret 26, 2024 pada 11:38 am
    Permalink

    105744 168374Ill correct away grasp your rss feed as I cant in locating your email subscription hyperlink or e-newsletter service. Do youve any? Please let me realize so that I might subscribe. Thanks. 146841

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *