Miliki Sabu,Tiga Orang Tersangka Diringkus Polisi

sentralberita|Kisaran~Terbukti memiliki Narkotika jenis Sabu-sabu,3 orang warga Kecamatan Air Joman Kabupaten Asahan diamankan pihak Sat Res Narkoba Pokres Asahan,Selasa (9/7/2019) sekitar pukul 01.00 Wib dini hari.

Dari tangan ke tiga pelaku masing-masing Al Fahmi (23) warga Jalan Protokol Kelurahan Binjai Serbangan,Azhari als Ulong (19) warga Desa Air Joman serta Hendra Cipta als Sableng warga Lingkungan III Kelurahan Binjai Serbangan petugas mengamankan barang bukti Narkotika jenis sabu-sabu seberat 5,86 Gram Bruto.

Menurut Kasat Narkoba Polres Asahan AKP.Antony Tarigan pengungkapan kasus peredaran Narkotika jenis sabu- sabu di wilayah hukum Polsek Air Joman tersebut berawal dari adanya informasi dari warga yang menyebutkan di seputar jalan protokol Kelurahan Binjai Serbangan ada seorang pria yang sering melakukan transaksi narkoba.

Tidak membutuhkan waktu lama,saat melakukan pengintaian disekitar lokasi yang dicurigai petugas melihat dua orang pria yang dicurigai sedang melakukan transaksi narkoba.Tidak ingin buruannya lepas,petugas yang telah stanby langsung menyergap keduanya dan saat dilakukan penggeledahan namun tidak ditemukan barang bukti.

“Saat kita lakukan pengeledahan tidak ditemukan barang bukti,akan tetapi setelah kita interogasi salah seorang yang bernama Fahmi mengaku menyimpan barang buktinya di samping rumah warga dan kita temukan Narkotika jenis sabu-sabu dalam bungkus plastik seberat 2,03 Gram.” jelas Antony.

Masih menurut Antony,setelah dilakukan interogasi Fahmi barang bukti tersebut diperoleh dari Hendra Cipta als Abeng,petugas langsung bergerak cwpat dan berhasil mengamankan Hendra Cipta als Abeng di Jalan Budi Utomo Simpang Garuda Kelurahan Siumbut-umbut Kisaran Timur.

“Malam itu juga ketiga pelaku kita boyong ke Mapolres Asahan dan dilakukan penahan.”ujar Antony.(SB/ZA)